Kamis, 02 Februari 2012

PANDAAN YOUTH CREW


Pandaan adalah sebuah kota kecil yang mana kota ini hanyalah sebuah kota transit jika kawan-kawan mau ke Malang atu sebaliknya mau ke Surabaya pasti kalian akan melewati kota ini. kota ini memang sedang berkembang dan dalam masa transisi ini kota Pandaan juga mengalami yang namanya demam gaya hidup yang konsumtif dan penuh gaya walaupun pada dasarnya yang ada disini masih bersifat kedaerahan.

Pandaan masuk dalam kecamatan Prigen dan masuk di kabupaten kota Pasuruan, tapi tetep aja masih sedikit orang yang mengenal kota ini. dalam beberapa tahun kedepan mungkin kota ini akan berubah menjadi metropolis yang sarat akan tingkat depresi yang tinggi, sebagai bukti sekarang pandaan sudah masuk dalam jalur pengembangan jalan tol Surabaya - Malang dan pastinya akan menambah tingkat stres kota ini jika itu benar-benar terjadi.

tapi disini saya ga akan membahas tentang tingkat stres yang akan terjadi pada strata sosial masyarakat pandaan, mungkin di lain posting. disini saya ingin menulis tentang sebuah scene atau tongkrongan dimana para pelaku musik cadas (punk/hc/grind)saling sharing atau curhat tentang uneg-uneg mereka. terbentuk di tahun 2009 dengan tongkrongan sebuah warkop lesehan bernama ROCKMBONG dari sinilah muncul ide untuk membuat sebuah konspirasi yang bermuara pada idealisme punk/hc yang ada di dalam kepala para pelakunya.

menunjukkan eksistensi dan jatidiri idealisme adalah sebuah pondasi berdirinya grup ini. dimulai dari kegemaran main band dengan distorsi yang overload, sharing tentang komunitas, melebarkan sayap komunikasi, curhat tentang cinta :P, sampai mengorganisir show kecil-kecil baik untuk band lokal maupun band luar kota ataupun luar negeri yang sudi mampir ke kota Pandaan ini.

beberapa konspirator Pandaan Youth Crew memang aktif di beberapa band yang tidak lainadalah suporter tetap dalam scene pinggiran ini, dan dibawah ini adalah beberapa band yang tergabung di Pandaan Youth Crew :


punkrock dengan grind influental dan sekarang bertransformasi menjadi mincecore dengan root punk yang sangat kental. 


thrashcore dengan beat kencang dan sentuhan modern hardcore dan lirik yang penuh guyonan.



new old school hardcore ala comeback kid dengan beat-beat yang cukup menghentak dan membuat moshpit tak berhenti bergolak.


sebuah band bentukan beberapa personel band diatas yang memainkan ska rocksteady yang cukup ceria membuat tubuh tak bisa berhenti ber skankin.

dan masih ada beberapa band yang lain seperti :

- D'vacum ( punkrock klasik ala ramones )
- The harim ( melodic poppunk )
- Besi tua ( death metal )
- Ayat 666 ( death grind )
- Brutal autis ( death metal )
- Necrocannibal ( death metal )
- Street fighter (punkrock)
- Jasmine alaskaki (ska)

ada beberapa band lagi sih yang lain tapi maaf saya belum mendeteksi keberadaan mereka lagian saya juga pelupa orangnya :P. ga semuanya juga band yang berasal dari PYC selalu berbasis punk/hc/grind tapi juga Hip Hop.

band-band diatas bukan semua berasal dari pandaan tapi mereka aktif membantu dan selalu mensupport kami yang ada di PYC jadi secara tidak langsung mereka adalah bagian dari PYC ^^

ini ada beberapa koleksi flyer gigs PYC yang kita organize secara sukarela dan swadaya ^^ maaf bro beberapa flyernya hilang jadi yang ada saja yang saya upload hehehe.....



band-band yang saya catat diatas adalah band yang masih aktif di scene pandaan, mungkin emang seleksi alam band yang lama mati berganti yang baru namun apa yang menjadi kendala disini adalah regenarasi yang sangat sulit ga tau juga kenapa mungkin karena kultur disini masih lebih ke
kultur kedaerahan. what the fukk biarin ajalah semua flowin apa adanya, yang namanya regenerasi suatu saat pasti ada.



kalo kawan-kawan ada yang pengen main ke tempat kita silakan langsung datang ke warkop Rockmbong buka tiap hari jam 7 malam sampe capek (kalo ga hujan) disana kawan-kawan pasti akan ketemu dengan kami para gerombolan edan. ^^

kalo kalian mau tau track-track karya teman-teman disini nanti akan saya share, silakan kontak saya lewat email : garis.hasrat@gmail.com

jabat erat !!!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar